Turunminum.id– Atlet angkat besi putri Indonesia, Nurul Akmal, akan berlaga di final kelas +81kg putri pada Olimpiade Paris 2024.
Pertandingan ini menjadi penampilan terakhir tim Merah Putih di ajang olahraga terbesar dunia tersebut.
Nurul dijadwalkan bertanding di South Paris Arena 6, Minggu (11/8) sore pukul 16.30 WIB. Pertandingan final ini akan disiarkan langsung melalui saluran televisi SCTV dan Moji TV, sementara para penggemar juga bisa menyaksikan aksi Nurul melalui live streaming di Vidio.
Baca Juga: Nurul Akmal Siap Tambah Koleksi Medali Indonesia di Olimpiade Paris 2024 Hari Ini
Di nomor +81kg putri ini, Nurul Akmal akan menghadapi 11 pesaing lainnya dari berbagai negara, termasuk lifter andalan Thailand, Duangaksorn Chaidee.
Namun, tantangan terbesar mungkin datang dari Li Wenwen, atlet asal China yang diunggulkan di nomor ini. Li Wenwen saat ini memegang rekor Olimpiade dan Junior World Record untuk snatch, clean and jerk, serta total angkatan.
Meskipun Li Wenwen menjadi favorit, Nurul Akmal tetap memiliki peluang untuk meraih medali. Dengan tekad yang kuat dan dukungan dari seluruh masyarakat Indonesia, Nurul diharapkan bisa memberikan kejutan dan mengharumkan nama bangsa di panggung internasional.