Turunminum.id – Sebanyak lima pemain bintang sepak bola Vietnam ditangkap usai terciduk saat pesta narkoba di sebuah hotel. Satu dari lima pemain tersebut diketahui pernah membela The Golden Star saat tampil di Piala Asia U-23.
Dilansir dari laman The Thao 247, kepolisian Kota Ha Tinh melakukan penggerebekan di sebuah hotel dan menangkap 10 orang karena penggunaan narkoba ilegal.
Dari 10 orang yang ditangkap, ada lima pemain klub Hong Linh Ha Tinh. Mereka adalah Dinh Thanh Trung, Nguyen Trung Hoc, Nguyen Van Truong, Nguyen Ngoc Thang, dan Duong Quang Tuan.
Nguyen Ngoc Thang merupakan pemain Timnas Vietnam U-23 pada Piala Asia U-23 2024, yang sempat tampil selama tiga kali di Qatar.
Sedangkan Dinh Thanh Trung pernah meraih Bola Emas karena terpilih sebagai pemain terbaik Vietnam 2017 serta pernah dipercaya sebagai kapten Timnas Vietnam.
BACA JUGA: Eks Pelatih Vietnam, Philippe Troussier Salut Timnas Indonesa Punya 20 Pemain Top
Sanksi Skorsing
Sementara itu, lima tersangka, termasuk Duong Quang Tuan, Dinh Thanh Trung, Nguyen Trung Hoc, Nguyen Van Truong, dan Nguyen Ngoc Thang, ditahan sementara di kantor kepolisian setempat.
Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) sendiri bahkan telah mengeluarkan sanksi skorsing alias larangan bermain selama dalam proses pemeriksaan.
Tak hanya itu, kelima pemain tersebut telah absen pada pertandingan kontra Binh Dinh pada Rabu 8 Mei 2024 lalu. Klub Linh Ha Tinh pun mendapat kekalahan 0-2 pada pertandingan tersebut.