Turunminum.id – Justinus Lhaksana alias coach Justin, pengamat sepak bola menyayangkan keputusan Asnawi Mangkualam Bahar hengkang dari Jeonnam Dragons yang berkompetisi K2 League malah bergabung dengan Port FC klub Liga 1 Thailand.
Pasalnya coach Justin menilai bahwa seharusnya kapten Timnas Indonesia tersebut bermain di kompetisi yang lebih bagus.
Bukan malah merumput di Thailand yang level kompetisinya jelas berada dibawah liga Korea Selatan.
“Saya sebenarnya sayang. Saya inginnya, kalau di Asia, minimal ia di Jepang atau Korea,” kata Coach Justin, sapaan karibnya, dalam siniar di kanal youtube R66 Sports.
Baca Juga: Warna Baru Jersey Asnawi Mangkualam, Bersama Port FC Tak Lagi Pakai Nomor Keramat 14
Diluar prediksi Asnawi yang sudah 3 tahun merasakan atmosfer sengit kompetisi liga Korea Selatan, justru malah hengkang dan berlabuh ke Port FC.
“Kalau ke Timur Tengah, masih bisa ke (Arab) Saudi atau apa. Kalau nggak, mending ke Eropa,” sambungnya.
Liga Thailand Tak Jauh Berbeda dengan Indonesia
Bukan tanpa alasan mantan pelatih Timnas Futsal Indonesia ini menyayangkan keputusan Asnawi.
Pasalnya Justin menilai kualitas kompetisi Thailand tak jauh berbeda dengan kompetisi Indonesia.
“Di usia dia yang masih muda, Thailand ini kan nggak jauh beda sama Indonesia. Saya amat sangat menyayangkan kalau dia pindah ke Thailand,” tuturnya.
Justin lantas menyarankan agar kapten timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar tak perlu betah lama di liga Thailand.
“Mungkin ke depannya, setahun di Thailand, ia bisa pindah lagi,” imbuh Justin.