Peluang Timnas Indonesia Semakin Terdesak

Seperti diketahui, saat ini sudah ada sepuluh negara yang sudah memastikan tempat ke fase gugur. Palestina dan Suriah menjadi wakil terbaru usai mengalahkan lawan mereka di laga pamungkas grup, kemarin.
Grup A diwakilkan Qatar dan Tajikistan. Tim tuan rumah Qatar tampil luar biasa di fase grup dengan meraih poin sempurna sembilan.
Sementara Australia, Uzbekistan dan Suriah menjadi wakil dari Grup B. Dari Grup C ada Iran, Uni Emirat Arab dan Palestina. Sedangkan di Grup D baru Irak yang memastikan diri lolos sebagai juara grup.
Baca juga: Jepang Incaran Kemenangan dari Timnas Indonesia, Shin Tae-yong: Jangan Remehkan ASEAN!
Yordania, Korea Selatan dan Bahrain menjadi wakil dari Grup E. Terakhir di Grup F ada Arab Saudi dan Thailand yang melengkapi 10 daftar negera yang lolos ke 16 besar Piala Asia 2023.
Sebagai catatan, Timnas Indonesia akan menghadapi Jepang di laga pamungkas Grup D Piala Asia 2023. Kedua tim saling berhadapan di Stgadion Al Thumama, Doha, Qatar malam nanti pukul 18.30 WIB.