Turunminum.id – Piala Asia U-23 2024 resmi berakhir, Jepang keluar sebagai kampiun edisi ke-6 kejuaraan dua tahunan yang berlangsung di Qatar dan bomber Irak Ali Jasim sukses membawa pulang sepatu emas turnamen ini.
Tim asuhan Go Oiwa berhasil mengangkat trofi juara Piala Asia U23 2024 seusai menang 1-0 atas Uzbekistan lewat gol dramatis Fuki Yamada saat laga memasuki menit ke-90+1 di partai final.
Baca Juga: Jepang Juara Piala Asia U-23 2024 Qatar, Menang 1-0 Lawan Uzbekistan
Kemenangan Samurai Biru ini sekaligus menciptakan rekor sebagai tim pertama yang mengoleksi dua trofi kejuaraan dua tahunan paling bergengsi di Benua Kuning. Selain menentukan siapa jawara di Benua Kuning.
Kejuaraan dua tahunan ini juga melahirkan talenta-talenta muda yang menunjukkan performa gemilang dan mencuri perhatian publik. AFC bahkan sudah menobatkan kepada tiga pemain yang tampil begitu istimewa dan menjadi bintang turnamen.
Mereka adalah Joel Chima Fujita (Jepang), Ali Jasim (Irak), dan Abduvakhid Nematov (Uzbekistan).
Joel Chima Fujita – Gelandang Bertahan Inspiratif Jepang
Bertindak sebagai gelandang bertahan, Fujita yang bermain di klub Belgia, Sint-Truiden, tampil luar biasa di Doha. Kapten Jepang berusia 22 tahun ini bagaikan motor penggerak timnya yang sukses meraih gelar juara untuk kedua kalinya, mengulang prestasi tahun 2016.
Joel Fujita bahkan menjadi salah satu pemain yang mampu menebar ancaman lewat tembakan jarak jauh pada menit 52′, namun sayang masih bisa ditangkap Abduvakhid Nematov.
Meski di bombardir oleh Uzbekistan, kapten Samurai Biru mampu membawa timya memenangkan duel sengit di partai final Piala Asia U-23, usai Jepang menang dramatis lewat gol dramatis Fuki Yamada saat laga memasuki menit ke-90+1 di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Qatar, Jumat (3/5/2024).