Turunminum.id – Pelatih Timnas U-23 Yordania, Abdullah Abu Zema, menargetkan kemenangan saat melawan Timnas U-23 Indonesia di laga terakhir Grup A Piala Asia U-23 2024.
Meski Timnas U-23 Indonesia hanya butuh bermain imbang sementara Yordania wajib mendapatkan tiga poin pertamanya untuk menyalip posisi tim Garuda Muda dan lolos ke babak 8 besar.
Yordania wajib mencatatkan kemenangan di laga ini jika ingin lolos ke partai perempat final Piala Asia U-23 setelah hanya mengantongi satu poin dari dua pertandingan sebelumnya. Kalah 1-2 dari Qatar dan harus puas bermain imbang dengan Australia usai laga berakhir dengan skor kacamata 0-0.
Alhasil tim asuhan Abu Zema ini bertengger di posisi ketiga dengan koleksi angka kembar bersama Australia yang menjadi juru kunci klasemen Grup A Piala Asia U-23 yakni 1 poin.
Sementara Indonesia tepat berada di bawah sang pemuncak klasemen Qatar, usai tim Garuda Muda membukukan 3 angka, hasil menang 1-0 atas Australia dan kalah 0-2 dari Qatar.
Baca Juga: Pantang Mundur dari Piala Asia U-23, Yordania Siap Bermain All Out Lawan Timnas Indonesia
Meski begitu, Abu Zema menegaskan bahwa Yordania tidak gentar melawan Timnas U-23 Indonesia. Dia yakin timnya telah menemukan strategi untuk mengalahkan Garuda Muda.
Datang ke Qatar membawa misi lolos perempat final Piala Asia U-23. Juru taktik berusia 48 tahun ini menegaskan bahwa timnya akan bermain all out demi mendapatkan tiga poin pertamanya saat menghadapi tim Garuda Muda.
Duel hidup mati kedua tim ini akan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Minggu (21/4/2024) pukul 22.30 WIB.
“Kami tahu apa yang diperlukan untuk pertandingan mendatang dan saya yakin kami akan mampu menang,” kata Abu Zema.
“Semoga kami yang beruntung. Dari performa yang saya lihat, saya yakin kami akan siap dengan semangat yang sama,” tutur pelatih Yordania U-23.
Baca Juga: Kontra Yordania, Ilham Rio Fahmi Bicara Laga Hidup Mati Timnas Indonesia di Piala Asia U-23