Tim BSJ Bermitra dengan Manchester City
Steven Jackson memimpin tim BSJ karena sekolah tersebut bermitra dengan Manchester City. Ia juga memuji penampilan para pemain selama empat hari terakhir, tak hanya timnya tapi semua peserta kejuaraan.
“Itu (juara) hanya penghargaan atas kerja keras dan usaha yang mereka lakukan selama latihan. Namun, bukan hanya para pemain kami; saya pikir kami harus memberikan penghargaan kepada setiap tim yang bermain di turnamen ini,” katanya.
“Turnamen ini diselenggarakan dengan sangat baik. Mendapatkan enam puluh empat pemain, atau bahkan lebih, untuk bermain sepak bola di daerah setempat merupakan hal yang fantastis bagi para pesepakbola putri dan semua sekolah yang terlibat,” tambah Steven.
Sementara itu, kapten tim British School Jakarta, Evelyn Crane-walker sangat antusias. Ini adalah partisipasi pertama mereka di turnamen ini dan langsung juara.
“Senang sekali saya bisa ikut MilkLife Soccer Challenge, karena selain bisa bertanding sepak bola juga menambah teman,” ucapnya.
“Di final tadi lawan SDN Buaran 01 cukup ketat pertahanannya jadi sulit untuk mencetak gol. Ke depannya kita akan latihan terus dan bisa partisipasi serta pertahankan gelar juara di turnamen ini tahun depan,” tuntas Evelyn.
Baca Juga: Ini 3 ‘Biang Keladi’ Kekalahan Timnas Indonesia dari Jepang