Turunminum.id – Persija Jakarta pertahankan rekor penonton terbanyak di Liga 1 2023/2024. Hingga pekan ke-13 Liga 1 2023/2024, klub Macan Kemayoran bisa mendatangkan penonton setiap pertandingan sebanyak 179.543 penonton, berdasarkan Transfermarkt.
Persija memang memiliki suporter fanatik luar biasa yang bernama The Jakmania. Jumlah penonton yang hadir di stadion dari klub Persija ini paling besar di banding PSS Sleman yang berada di urutan dua dengan jumlah tak sampai 100 ribu.
Tiga urutan berikutnya terdapat klub Persebaya, Persis Solo, dan PSIS Semarang.
Persib yang menjadi rivalitas Persija hanya berada di urutan keenam dalam jumlah penonton. Maung Bandung hanya bisa mencatatkan 52.957 penonton. Madura United yang memimpin sementara Klasemen Liga 1 2023 pun hanya berhasil menyedot 21.709 penonton.
Baca juga: Jelang Laga Persis Solo Vs Persija Jakarta, Ryo Matsumura Optimis Curi Tiga Poin dari Mantan Klubnya
Arema FC menjadi klub yang memperihatinkan soal penonton. Sejak menjalani laga usiran dari Stadion Kanjuruhan, Malang, laga Singo Edan sangat menyedihkan dalam jumlah penonton. Jumlah penonton laga Arema yang hadir ke stadion hanya 954 penonton.
Jumlah ini hanya seleisih sedikit dengan RANS Nusantara, yang merupakan pendatang baru di Liga 1 2023/2024. Klub miliki selebriti Raffi Ahmad ini hanya menghadirkan 661 penonton.