Turunminum.id – Manajer Timnas Denmark U-18, Morten Eriksen baru-baru ini memberikan sedikit bocoran mengenai masa depan Chido Obi-Martin.
Dia mengungkapkan bahwa penyerang muda berbakat tersebut dalam waktu dekat akan segera bergabung dengan Manchester United.
Hal ini tentunya menarik perhatian publik, mengingat Obi-Martin adalah salah satu pemain muda yang mencuri perhatian di akademi Arsenal musim lalu.
Meskipun demikian, hingga kini pihak Manchester United belum secara resmi mengumumkan perekrutan sang pemain. Apa yang sebenarnya terjadi?
Performa Gemilang di Arsenal
Chido Obi-Martin adalah salah satu bintang yang bersinar di tim muda Arsenal. Penyerang berusia 16 tahun tersebut tampil impresif dengan mencetak 32 gol dalam satu musim.
Prestasi ini membuatnya menjadi pusat perhatian dan banyak klub besar Eropa tertarik untuk merekrutnya.
Namun, di bursa transfer musim panas ini, Obi-Martin membuat keputusan mengejutkan dengan meninggalkan Arsenal.
Kabar yang beredar mengindikasikan bahwa ia akan berlabuh ke Manchester United.
Meskipun rumor tersebut sudah beredar luas, hingga kini belum ada pengumuman resmi dari pihak Manchester United terkait transfer tersebut.
Rumor Cedera Ditampik
Dalam wawancaranya dengan media Denmark, Tipsbladet, Morten Eriksen, pelatih Timnas Denmark U-18.
Membantah keras rumor yang menyebutkan bahwa Obi-Martin batal bergabung dengan Manchester United akibat masalah cedera.
Eriksen menegaskan bahwa kondisi fisik sang striker dalam keadaan prima dan ia siap menjalani tantangan di klub barunya.
“Minggu lalu, saya sempat berbicara dengannya. Saya menanyakan bagaimana kondisi fisiknya, dan ia menjawab bahwa dirinya dalam keadaan fit. Dia tidak mengalami cedera apapun saat ini,” ungkap Eriksen.
Pernyataan Eriksen ini tentu meredakan spekulasi bahwa Obi-Martin batal pindah ke Manchester United karena masalah kebugaran.
Kondisi fisik yang optimal tentu menjadi syarat penting bagi setiap pemain yang akan bergabung dengan klub sekelas Manchester United.
Kepindahan Segera Terealisasi
Lebih lanjut, Eriksen juga memberikan bocoran terkait perkembangan proses transfer Obi-Martin ke Manchester United.
Menurutnya, transfer ini tinggal menunggu waktu untuk diumumkan secara resmi oleh pihak klub.
Dia optimistis bahwa dalam waktu dekat, sang pemain akan segera diperkenalkan sebagai rekrutan terbaru Setan Merah.
“Saat ini dia memang belum terikat dengan klub manapun. Namun, saya yakin itu hanya masalah waktu saja sebelum semuanya tuntas.”
“Ada banyak hal yang terjadi di bursa transfer musim panas ini, dan kita semua tahu bahwa Obi-Martin sedang dalam proses pindah,” lanjut Eriksen.
“Saya juga tahu bahwa ada banyak klub yang tertarik mendapatkan jasanya. Tapi saya yakin dia tidak akan kesulitan menemukan klub baru, terutama dengan kualitas dan potensi yang dimilikinya,” tambah sang pelatih.
Manchester United Tawarkan Jalur Cepat
Menurut sejumlah laporan, ada alasan kuat mengapa Chido Obi-Martin memilih meninggalkan Arsenal dan bergabung dengan Manchester United.
Salah satu alasan utamanya adalah tawaran menarik yang diajukan oleh tim pelatih Manchester United.
Mereka menawarkan Obi-Martin jalur fast track, di mana pemain muda ini akan langsung diproyeksikan menjadi penyerang ketiga di skuad utama Manchester United.
Di bawah skema ini, Obi-Martin akan berkompetisi langsung dengan dua penyerang utama Manchester United, Rasmus Hojlund dan Joshua Zirkzee.
Hal ini tentu menjadi kesempatan emas bagi pemain muda seperti Obi-Martin untuk berkembang lebih cepat di level tertinggi sepak bola Inggris.
Manchester United sendiri dikenal sebagai klub yang sering memberikan kesempatan bagi pemain muda untuk berkembang.
Sejumlah pemain muda seperti Marcus Rashford dan Mason Greenwood sebelumnya juga mendapatkan kesempatan bermain di tim utama pada usia yang sangat muda.
Jika Obi-Martin mampu menunjukkan performa yang impresif di sesi latihan dan pertandingan.
Bukan tidak mungkin dia akan segera mendapatkan menit bermain di tim utama Manchester United.