Turunminum.id – Manchester City kalah telak dari Tottenham Hotspur di pekan ke-12 Liga Premier Inggris 2024/25. The Sky Blue kalah 0-4, Sabtu (23/11) di Etihad Stadium.
Manchester City bahkan tertinggal dua gol di babak pertama oeh gol James Maddison pada menit ke-13 dan 20.
Di babak kedua, tuan rumah kembali kebolan dua gol oleh Pedro Porro (’52) dan B. Johnson menit 90+3.
Baca Juga: Asprov Sumut Sukses Gelar Piala Pertiwi U-17 2024, Brimo Langkat Angkat Trofi Juara
Ini adalah kekalahan kelima secara beruntun yang dialami tim asuhan Pep Guardiola. Selain itu, hasil semalam juga memutus rekor tak terkalahkan Manchester City di Liga Primer Inggris dalam 35 pertandingan sejak November 2022.
Lantas apa saja yang membuat sang juara bertahan Liga Inggris 2023 itu keok di tangan Tottenham? Berikut ulasannya.
Baca Juga: Curhat Ruben Amorim Jelang Laga Manchester United vs Ipswich Town
Lini Depan Bapuk
Pep Guardiola mengakui kekalahan semalam. Dia menilai salah satu penyebab gaal raih poin dikarenakan lini depan yang tak mampu konversi peluang jadi gol.
Beberapa peluang tercipta melalui kaki Phil Foden dan Erling Haaland di babak pertama. Lalu Haaland kembali dapat kesempatan dua kesempatan emas di babak kedua, begitu pula Ilkay Gundogan.
“Kami cukup baik; kami menciptakan banyak peluang. Saya akan mengatakan kami cukup rapuh saat ini, itu jelas dari fakta bahwa kami kesulitan hari ini untuk mencetak gol,” ucap Pep dalam rilis klub.
“Kami sedikit kesulitan untuk mendapatkan kembali bola. Kami tidak mampu memenangkannya, untuk memberikan aksi ekstra setelahnya,” imbuhnya.
Baca Juga: 4 Kekalahan Beruntun Bikin Pep Guardiola ‘Susah Tidur’, Perpanjang Kontrak di Manchester City