Turunminum.id – Setelah lama menjadi perbincangan, teka-teki mengenai masa depan Marselino Ferdinan akhirnya terjawab.
Pemain muda berbakat yang juga merupakan bagian dari Tim Nasional Indonesia ini secara resmi bergabung dengan klub Divisi 2 Liga Inggris, Oxford United.
Langkah ini menjadi kejutan besar bagi banyak pihak, mengingat sebelumnya Marselino sempat dikaitkan dengan beberapa klub top Asia.
Karier Marselino di KMSZ Deinze Berakhir
Marselino Ferdinan yang saat ini berusia 19 tahun, sebelumnya bermain untuk klub Belgia, KMSZ Deinze.
Namun, kontraknya dengan klub tersebut tidak diperpanjang, sehingga ia berstatus bebas transfer.
Situasi ini memicu spekulasi mengenai klub mana yang akan menjadi pelabuhan baru bagi pemain yang dikenal memiliki bakat luar biasa ini.
Sejumlah klub besar dari Asia dikabarkan tertarik untuk merekrutnya, namun Marselino memilih langkah yang cukup mengejutkan dengan bergabung ke Oxford United.

Pengumuman Resmi dari Oxford United
Kabar resmi mengenai kepindahan Marselino Ferdinan ke Oxford United disampaikan melalui situs resmi klub pada beberapa waktu lalu.
Dalam pernyataannya, klub yang berjuluk The Ox itu menyambut kedatangan Marselino dengan penuh antusiasme.
“Oxford United dengan bangga mengumumkan bahwa kami telah merekrut Marselino Ferdinan, pemain muda berbakat yang merupakan bagian dari Tim Nasional Indonesia.”
“Marselino, yang berposisi sebagai penyerang, memiliki pengalaman internasional dengan 26 caps dan tiga gol untuk negaranya.”
“Tahun lalu, ia juga berkontribusi besar dalam keberhasilan Timnas Indonesia U-22 memenangkan medali emas SEA Games.”
“Yang merupakan kemenangan pertama dalam 32 tahun,” tulis Oxford United dalam pengumuman resminya.

Marselino Bangga Bergabung dengan Oxford United
Dalam kesempatan yang sama, Marselino Ferdinan juga menyampaikan rasa bangganya bisa bergabung dengan klub yang berkompetisi di Championship ini.
Dia mengaku sangat antusias dan masih merasa seperti mimpi bisa melanjutkan karirnya di Inggris, negara dengan sejarah sepak bola yang sangat kuat.
“Saya benar-benar antusias dan masih belum bisa percaya bahwa saya sekarang menjadi bagian dari Oxford United.”
“Menjadi pemain kelahiran Indonesia pertama yang bermain di Championship adalah sebuah kebanggaan besar bagi saya.”
“Saya tidak akan menyia-nyiakan kesempatan ini dan saya berjanji akan memberikan 100% kemampuan saya untuk klub ini,” ujar Marselino dalam wawancaranya dengan media resmi Oxford United.
Marselino juga menyadari bahwa tantangan yang akan dihadapinya di Inggris tidaklah mudah.
Kompetisi di Championship dikenal sangat ketat dan membutuhkan konsistensi serta performa terbaik di setiap pertandingan.
Namun, dia yakin bahwa dengan kerja keras dan tekad yang kuat, ia mampu memberikan kontribusi positif bagi tim.