Turunminum.id – Pelatih Manchester City, Josep alias Pep Guardiola, mengungkapkan rasa puasnya terhadap performa pemain sayap baru timnya, Sávio Moreira de Oliveira atau Savinho.
Pep Guardiola menilai bahwa kehadiran Savinho telah memberikan dampak positif pada ketajaman lini serang Manchester City.
Dalam pernyataannya yang dikutip dari laman resmi Manchester City, Guardiola menyebut penampilan impresif Savinho terlihat jelas saat laga Community Shield melawan Manchester United di Stadion Wembley, London, Sabtu (10/8).
“Dampak kehadirannya bagus untuk tim. Dia mampu bermain di dua sisi sayap. Ketika berada di kiri, kualitasnya luar biasa dan mampu menyerang dari sisi lebar,” kata pelatih 53 tahun.
Baca Juga: Air Mata Pepe Tanda Frustrasi, Roberto Martinez Tak Mau Spekulasi Masa Depan Ronaldo
Pada laga tersebut, Savinho masuk di babak kedua menggantikan Jeremy Doku. Meskipun baru berusia 20 tahun, Savinho menunjukkan kelincahannya dengan pergerakan cepat dan umpan-umpan akurat.
Pemain asal Barsil itu juga cakap dalam membuka ruang bagi rekan-rekannya, termasuk ketika bekerja sama dengan pemain sayap belia City lainnya, Oscar Bobb.
Kombinasi ini menghasilkan assist kepada Bernardo Silva, yang kemudian mencetak gol penyama kedudukan 1-1 setelah sebelumnya City tertinggal oleh gol Alejandro Garnacho.