Turunminum.id – Chelsea dan Tottenham bakal bersua di laga lanjutan Liga Inggris 2023/2024. Laga ini akan digelar di Stamford Bridge pada Jumat, (03/05/2024) pukul 01:30 WIB. Lantas bagaimana prediksi skor dari laga ini?
Di laga sebelumnya, Chelsea dan Tottenham gagal meraih kemenangan. Chelsea imbang 2-2 di kandang Aston Villa, sedangkan nasib Tottenham lebih pahit, kalah 2-3 menjamu Arsenal.
Melawan Aston Villa, Chelsea sempat tertinggal 0-2 setelah kebobolan di menit 4 dan 42, tapi akhirnya mengamankan satu poin berkat gol-gol Noni Madueke menit 62 dan Conor Gallagher menit 81.
Sementara itu, gol Cristian Romero dan penalti Son Heung-Min tak cukup bagi Tottenham untuk menghindarkan diri dari kekalahan kontra Arsenal.
Pada pertemuan sebelumnya, Chelsea menang di kandang Tottenham. Waktu itu, Mauricio Pochettino membawa Chelsea menumbangkan mantan klubnya dengan skor 4-1.
Laga itu sendiri berlangsung gila. Laga itu diwarnai 11 kali penggunaan VAR, dua kartu merah untuk Tottenham, lima gol dianulir, hingga hattrick Nicolas Jackson.
Yang jadi pertanyaan, apakah Chelsea dapat kembali mengalahkan Tottenham dan mencetak banyak gol?
Baca juga: Demi Manchester City Juara, Pep Guardiola Pantangkan Raih Hasil Imbang Dalam 4 Laga Tersisa
Prediksi Starting XI Chelsea Vs Tottenham
Chelsea (4-2-3-1): Petrovic; Cucurella, Badiashile, Disasi, Chalobah; Gallagher, Caicedo; Muddryk, Palmer, Madueke; Jackson.
Pelatih: Mauricio Pochettino.
Info skuad: Fofana (cedera), Lavia (cedera), Gusto (cedera), Chilwell (cedera), Fernandez (cedera), James (cedera), Ugochukwu (cedera), Chukwuemeka (cedera), Sterling (meragukan), Nkunku (meragukan), Colwill (meragukan), Sanchez (meragukan).
Tottenham (4-2-3-1): Vicario; Davies, Van de Ven, Romero, Porro; Bissouma, Sarr; Son Heung-Min, Maddison, Johnson; Richarlison.
Pelatih: Ange Postecoglou.
Info skuad: Sessegnon (cedera), Solomon (cedera), Forster (cedera), Udogie (cedera), Skipp (meragukan), Werner (meragukan).
Head to head dan Performa
5 pertemuan terakhir
07/11/23 Tottenham 1-4 Chelsea (Premier League)
26/02/23 Tottenham 2-0 Chelsea (Premier League)
14/08/22 Chelsea 2-2 Tottenham (Premier League)
23/01/22 Chelsea 2-0 Tottenham (Premier League)
13/01/22 Tottenham 0-1 Chelsea (EFL Cup).
5 pertandingan terakhir Chelsea
07/04/24 Sheffield 2-2 Chelsea (Premier League)
16/04/24 Chelsea 6-0 Everton (Premier League)
20/04/24 Man City 1-0 Chelsea (FA Cup)
24/04/24 Arsenal 5-0 Chelsea (Premier League)
28/04/24 Aston Villa 2-2 Chelsea (Premier League).
5 pertandingan terakhir Tottenham
30/03/24 Tottenham 2-1 Luton (Premier League)
03/04/24 West Ham 1-1 Tottenham (Premier League)
08/04/24 Tottenham 3-1 Forest (Premier League)
13/04/24 Newcastle 4-0 Tottenham (Premier League)
28/04/24 Tottenham 2-3 Arsenal (Premier League).
Prediksi Skor Chelsea Vs Tottenham
Performa kedua tim belum begitu stabil. Namun, bila dilihat dari lima pertemuan terakhir kedua tim Chelsea lebih baik dari Tottenham. Bahkan, di pertemuan terakhirnya di markas Tottenham, Chelsea memetik kemenangan dengan skor telak 4-1.
Di laga ini, The Blues -julukan Chelsea-mendapat keuntungan. Bermain di hadapan publiknya, Chelsea semakin pede untuk meraih kemenangan lagi dari Tottenham.
Dengan pertimbangan itu, The Blues lebih difavoritkan untuk memenangkan pertandingan dengan prediksi skor Chelsea 3-1 Tottenham.