Turunminum.id – Gelandang Serang Chelsea, Raheem Sterling pasang target menjadi top skor Chelsea pada musim panas ini setelah dirinya berhasil cetak brace saat berhadapan dengan Luton Town di pekan ke-3 Liga Inggris 2023/2024.
Seperti yang disaksikan dari laga yang berlangsung di Stadion Stamford Bridge itu, Chelsea berhasil menang telak dari Luton Town dengan skor 3-0. Dari ketiga gol itu, Raheem Sterling cetak dua gol, satu gol lainnya diciptakan oleh Nicolas Jackson.
Dengan torehan dua gol itu, Sterling semakin percaya diri menatap laga-laga selanjutnya. Mantan pemain Manchester City ini mengakui kalau mematok target untuk bisa menjadi top skor Chelsea di musim ini.
“Itu adalah target yang harus saya tentukan sendiri (menjadi pencetak gol terbanyak Chelsea musim ini). Itu adalah sesuatu yang saya tahu bisa saya lakukan,” papar Sterling seperti dikutip dari BBC, Sabtu (26/8/2023).
“Jika saya 100 persen melakukan sesuatu, saya tahu apa yang bisa saya lakukan dan itulah yang saya lakukan tahun ini, hanya 100 persen fokus mencetak gol dan membantu tim saya,” tambahnya.
Seperti yang diketahui, Sterling bisa dibilang mengalami masa sulit ketika didatangkan dari Man City pada bursa transfer musim panas lalu.
Dia yang diharapkan bisa menjadi juru gedor, tapi justru penampilannya tidak konsisten. Meskipun memang hal itu tak luput dari cedera-cedera yang dia derita di musim lalu.
Tercatat, Raheem Sterling hanya mampu mengemas sembilan gol saja di musim lalu dari 38 pertandingan di semua kompetisi bersama Chelsea.
Pemain berusia 28 tahun itu pun sadar akan masa-masa sulitnya. Namun kali ini, dia benar-benar berambisi untuk bisa tampil konsisten dan meningkatkan kualitasnya bersama The Blues.
“Banyak hal yang terjadi dalam karir anda, tantangan baru, menghadapi tantangan itu sulit dan pikiran anda bisa sedikit kabur dan terkadang anda memerlukan visi yang jelas untuk melihat apa yang anda inginkan dan kecintaan saya pada sepak bola terlalu besar pada saat ini,” ujarnya.
“Saya ingin memastikan bahwa saya mempertahankan standar yang telah saya tetapkan selama beberapa tahun terakhir dan terus maju,” pungkas Sterling.