Turunminum.id – Pemenang Piala Dunia dan Ballon d’Or Fabio Cannavaro menepati janjinya untuk bersepeda dari Roma ke Naples jika klub kampung halamannya Napoli memenangkan Scudetto.
Fabio Cannavaro harus menempuh jarak 254km untuk menepati janjinya tersebut, setelah Napoli berhasil meraih Scudetto musim ini.
Fabio Cannavaro sendiri memulai karir sepak bolanya di Napoli sebelum pindah ke Parma, Inter Milan, Juventus, Real Madrid dan pensiun usai memperkuat Al-Ahli.
Baca juga: Liga Italia: Napoli Berhasil Mengalahkan Inter Milan Skor 3-1
Baca juga: Fans Napoli Berulah, Ganggu Skuad AC Milan Sedang Istirahat Jelang Duel UCL
Mantan punggawa Timnas Italia berusia 49 tahun itu tetap menjadi penggemar setia Partenopei dan telah berjanji untuk bersepeda dari Roma ke Naples jika tim tersebut memenangkan gelar Serie A setelah penantian selama 33 tahun.
Ketika Luciano Spalletti dan anak buahnya mencapai tujuan itu, Cannavaro harus menepati janjinya, menempuh jarak 254km dengan sekelompok teman dalam perjalanan yang memakan waktu enam jam 55 menit.
Dapat dikatakan bahwa pensiun dari karir bermain tidak berarti Cannavaro melepaskan tingkat kebugarannya jika dia mampu melakukan perjalanan seperti itu.***