Turunminum.id – Arsenal mengalahkan Real Madrid di leg pertama Liga Champions 2024/25. Meriam London menang telak 3-0, Rabu (9/4/25) di Stadion Emirates.
Pada laga dini hari tadi, Arsenal menjebol gawang Real Madrid lewat gol Declan Rice menit ke-58 dan 70, serta gol Mikel Merino menit ke-75.
Pelatih Arselan, Mikel Arteta sangat bangga dengan penampilan akan asuhnya. Dia menyebut, kemenangan ini berkat permainan kolektif.
Baca Juga: Reaksi Pelatih dan 2 Pemain Inter Milan Usai Kalahkan Bayern Munchen
“Anda membutuhkan itu dalam permainan dan kami tau apa yang harus kami lakukan untuk mendominasi permainan dan menciptakan masalah bagi Madrid,” ucapnya dilansir dari laman resmi klub.
Menurut Arteta, ada dua faktor yang mengihlami kemenangan The Gunners. Yang pertama adalah atmosfer (stadion dan tim) yang tercipta 15 menit sebelum kick-off.
“Itu adalah sesuatu yang belum pernah saya lihat sebelumnya, jadi bermain dengan energi itu, dengan komitmen itu dengan para pendukung Anda membuat perbedaan besar,” jelasnya.
“Dan (kedua) kemudian momen-momen ajaib, momen-momen individu yang menentukan semua pertandingan dan dua gol pertama Declan merangkum malam ini,” tambah pelatih asal Spanyol ini.
Baca Juga: Bayern Munchen Kalah dari Inter Milan, Begini Pembelaan Vincent Kompany dan Thomas Muller