Persiapan Persib
Sebelum terbang ke Gianyar, Persib Bandung mengagendakan game internal di Bandung. Program ini dibutuhkan untuk menjaga atmosfer permainan dalam masa persiapan selama 10 hari.
Pelatih Persib, Bojan Hodak ingin memantau kondisi anak asuhnya. Game internal bukan hanya untuk menjaga ritme pertandingan tetapi juga kondisi fisik pemain.
Baca Juga: Persikota Tangerang Comeback di Stadion Benteng, Pedagang Raup Pundi-pundi Rupiah
“Kemungkinan akan bermain antarpemain (gim internal) karena saat ini semua tim sudah berlibur,” jelas Bojan Hodak.
“Jadi kami mungkin akan bermain antara pemain di tim dan tidak akan terlalu serius,” pungkasnya.
Baca Juga: Demi Keamanan! Laga Perebutan Tiket Olimpiade Paris 2024, Indonesia U-23 Vs Guinea Digelar Tertutup