Turunminum.id – Pertandingan Madura United vs Dewa United mengakhiri babak pertama dengan skor 1-2 kemenangan di peroleh oleh tim Dewa United. Pertandingan pekan ke-16 BRI Liga 1 ini di gelar di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan pada Minggu (22/10/23).
Egy Maulana Vikri berhasil lebih dulu membobol gawang Madura United pada menit ke-6 awal babak pertandingan. Dewa United kemudian menambah keunggulan melalui gol Alex Martins pada menit ke-25. Kemenangan sementara diperoleh tim tamu menjadi 0-2.
Baca Juga: Baca Juga: Hadiri Trophy Experience Ratu Tisha: Warga Bandung Ayo Ke Stadion
Meski sudah membangun serangan, Madura United baru mencetak gol dari titik putih usai Hugo Gomes dilanggar Ricky Kambuaya di dalam kotak penalti Dewa United. pada waktu tambahan babak pertama. Skor 1-2 menutup babak pertama dengan keunggulan untuk Dewa United
Pertandingan babak kedua semakin seru, setelah kedua tim Madura United maupun Dewa United melakukan permainan jual beli serangan. Dewa United mendapat keuntungan pada Menit ke-47 usai Cleberson pemain Madura United justru melakukan gol bunuh diri. Skor pun berubah menjadi 1-3 keunggulan didapat Dewa United.
Ada pula momen kartu kuning kepada gelandang Dewa United yakni Asep Berlian dan Dimitris Kolovos. Penjaga gawang Dewa United, Sonny Stevens juga mendapat kartu kuning di menit ke-82 karena dinilai telah mengulur-ulur waktu pertandingan.
Madura United mendapat peluang emas dari bola mati pada menit ke-88. Namun bola Hugo Gomes melambung terlalu tinggi. Jelang menit akhir pertandingan, tim tamu Dewa United menambah gol. Dimana Alex Martins kembali mencatatkan namanya di papan skor. Skor menjadi 1-4 hingga babak berakhir.
Baca Juga: Egy dkk Bawa Dewa United Unggul Babak Pertama 1-2 Atas Madura United
Selain berada di peringkat dua klasemen, Madura United juga sukses membawa pulang kemenangan 2-0 atas tuan rumah sang juara BRI Liga 1 PSM Makassar di laga terakhir mereka.
Sekedar info, Dewa United FC juga sedang dalam tren positf setelah kemenangan 3-1 atas PSS Sleman di laga terakhirnya. Hasil 1-4 ini jadi akhir penantian yang menyenagkan untuk Sonny Stevens, penjaga gawang Dewa United itu sangat menantikan laga melawan Madura United, ia bahkan menyebut laga Madura United vs Dewa United bukan sekedar pertandingan biasa justru akan mempertontonkan permainan adu kualitas.