Alfeandra Dewangga Ikuti Instruksi Pelatih
Soal perannya sebagai bek tengah, Dewangga menyatakan ia hanya menjalankan instruksi pelatih PSIS, Gilbert Agius.
Pemain yang rutin dipanggil ke Timnas Indonesia ini tampil efektif, baik saat bertahan maupun saat memulai serangan. Menurut data dari Tim Statistik Liga Indonesia Baru (LIB), Dewangga mencatatkan 43 operan sukses dan 11 sapuan sepanjang pertandingan.
“Saya hanya mengikuti arahan pelatih dan menjalankan apa pun rencana serta instruksi yang diberikan,” tambah Dewangga, yang mengenakan jersey nomor 19 di PSIS.
Baca Jugaa: Duel Big Match Persib vs Persija, Bambang Pamungkas: Kita Siap Jaga Gengsi & Raih Kemenangan
Menilai lawannya, Dewangga mengakui bahwa PSM Makassar merupakan tim yang tangguh, terutama ketika bermain di kandang.
Selain memiliki kekuatan fisik yang prima, para pemain PSM mampu mempertahankan intensitas permainan selama 90 menit penuh.
“PSM tim yang bagus dan pernah juara. Pemain mereka punya fisik yang kuat, dan itu terbukti dengan performa mereka yang luar biasa sepanjang pertandingan,” kata Dewangga.
Dengan tambahan satu poin ini, PSIS Semarang berharap dapat kembali bangkit dan mencatatkan hasil positif di laga-laga berikutnya.