Turunminum.id – Barito Putera bergerak cepat lakukan evaluasi untuk putaran kedua Liga 1 2024/25. Laskar Antasari datangkan bek asing, Anderson Nascimento.
Baritp Putera mendatangkan Anderson untuk memperkuat pertahanan di putaran kedua Liga 1. Sebab, tim asuhan Rahmad Darmawan sudah kebobolan 29 gol dari 16 pertandingan atau termasuk urutan kedua tim yang paling banyak kebobolan.
“Tembok kokoh yang siap mengisi lini pertahanan Laskar Antasari. Selamat datang di Kota Seribu Sungai, Anderson Nascimento,” demikian rilis klub.
Baca Juga: Terkuak, Angel Di Maria Ternyata Tipe ‘Suami Takut Istri’
Anderson bukan muka baru di Liga Indonesia. Ia sudah bermain di Liga 1 maupun Liga 2.
Bek asal Brasil itu pertama kali main di Liga 1 bersama Persik Kediri pada musim lalu. Setelanya, musim ini dia bermain untuk klub Liga 2, Persela Lamongan.
Di Liga 2 musim ini, Anderson bermain sebanyak 10 kali dengan mencetak satu gol. Ia mengoleksi dua kartu kuning, sebelum akhirnya dipinang Barito Putera.
Baca Juga: Juventus Jual Wonderkid Turki Kenan Yildiz Demi Datangkan Sandro Tonali