Turunminum.id – Beckham Putra Nugraha, gelandang Persib Bandung, menyatakan kesiapannya untuk menghadapi pertandingan melawan PSS Sleman pada pekan ke-17 BRI Liga 1 2023/2024, yang akan berlangsung pada Sabtu (28/10/2023) malam di Stadion GBLA, Kota Bandung.
Beckham Putra Nugraha menegaskan tekadnya untuk menutup putaran pertama dengan kemenangan, serta mempertahankan rekor sebagai tim yang belum terkalahkan dalam 10 pertandingan berturut-turut.
Lebih lanjut, Beckham mengungkapkan bahwa pada laga terakhir putaran pertama ini, Persib Bandung diuntungkan dengan tampil di kandang sendiri yang pastinya akan mendapat dukungan besar dari bobotoh.
Baca juga: Heboh Rumor Rizky Ridho Merapat ke Persib Bandung, Rachmat Irianto Buka Suara
“Persiapan kami juga sangat baik karena kami punya waktu berlatih empat sampai lima hari, jadi menurut saya lebih baik karena kita bisa mempersiapkan dengan lebih siap lagi,” ujar Beckham Putra Nugraha, Kamis (26/10/2023) di Bandung.
Beckham juga menekankan bahwa rasa percaya diri dalam tim sedang tinggi, terutama setelah meraih hasil yang memuaskan dalam pertandingan tandang melawan Borneo FC Samarinda.
“Jadi kami ingin lebih baik lagi di pertandingan selanjutnya karena kami bisa menjadi tim yang tidak terkalahkan dalam 10 pertandingan jika menang lawan PSS Sleman nanti,” ungkap Beckham.
Selain itu, Beckham menyatakan bahwa tim tidak merasa terbebani karena mendapat kepercayaan penuh dari pelatih. Setiap pemain siap bermain karena telah diberikan strategi yang baik. Fokus utama tim saat ini adalah mempersiapkan diri dengan baik dan fokus pada pertandingan yang akan datang.***