Turunminum.id – Gagal merebut 3 poin dari kandang Maung Bandung jadi laga penutup PSS Sleman pada putaran pertama BRI Liga 1-2023/2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (28/10/2023).
Kalah telak dengan skor 4-1 dari Persib Bandung, Pelatih PSS Sleman, Bertrand Crasson angkat suara soal kesalahan yang dibuat oleh timnya sendiri. Terutama kesalahan yang dibuat oleh individu pemain, kekalahan melawan Persib jadi hukuman telak untuk timnya sendiri.
“Pada pertandingan ini, kami memulai dengan melakukan banyak kesalahan terutama kesalahan individu. Hal inilah yang membuat Persib Bandung meraih kemenangan di pertandingan ini,” ujar Bertrand Crasson dilansir resmi PSS Sleman
Baca Juga: Sempurna! Persib Bandung Cetak Rekor Tak Terkalahkan Usai Bantai PSS Sleman
Menurutnya kekalahan yang dialami oleh PSS Sleman sudah terprediksi, pasalnya Persib adalah tim yang kuat, sehingga sekecil apapun kesalahan tim tamu Persib Bandung akan langsung menghukumnya.
“apabila tim kamu membuat kesalahan sekecil apapun, mereka langsung memberikan hukuman,” tegasnya.
Sebagai pelatih kepala, ia beranggapan bahwa kekalahan PSS Sleman murni menjadi tanggung jawabnya
“Hal ini adalah murni tanggung jawab saya” imbuhnya
Coach Crasson mengakui masih banyak pekerjaan rumah yang harus dibenahhi olehnya. Ia akan menyelsaikan tanggung jawab itu secepatnya agar laga menjamu Bali United anak-anak asuhnya bisa tampil makasimal dan berhasil menang.
Pria Berkebangsaan Belgia ini juga mengutarakan butuhnya pemain baru untuk bisa bersaing di putaran kedua nanti.