Banyak Peluang Tapi Tidak Bisa Cetak Gol
Secara permainan, Bojan Hodak menilai skuat Maung Bandung mampu mendominasi jalannya pertandingan, bahkan Ciro Alves dan kawan-kawan beberapa kali mendapatkan peluang.
Namun, peluang yang didapat tidak dapat dimaksimalkan menjadi gol, sehingga skuat Maung Bandung pada pertandingan tersebut harus puas membawa pulang satu poin.
“Kami mendominasi permainan dan dalam 90 menit PSM tidak punya percobaan ke gawang yang benar-benar bagus. Bagian yang kurang dari kami adalah tidak bisa mencetak gol,” ujarnya.
Menurut pelatih yang sempat menangani Kuala Lumpur FC ini, absennya David da Silva pada pertandingan tersebut menjadi salah satu kendala timnya dalam mencetak gol.
Selain itu, Dimas Drajad tidak bisa ditampilkan sejak awal pertandingan, lantaran baru bergabung usai memperkuat Timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2026.
“Ini terjadi karena saat ini kami kehilangan David, Beckham dan Febri, bahkan Dimas karena baru terbang pagi tadi. Memang dia ingin bermain tapi kami khawatir karena dia di timnas mengalami cedera. Jadi kami takut jika memainkan dia terlalu lama,” ungkapnya.
“Dia hanya bermain 25 menit dan ini masalah yang kami alami. Sedangkan selebihnya bagus, pertahan kami bagus, gelandang juga bagus, yang kurang hanya mencetak gol,” jelasnya.