Turunminum.id – Borneo FC Samarinda percaya diri bisa menghadapi Madura united FC di leg kedua semifinal babak Championship Series BRI Liga 1 2023-2024 di kandang sendiri. Pesut Etam siap amankan tiket Final Championshi Series.
Laga Borneo FC vs Madura united dijadwalkan berlangsung pada Minggu 19 Mei 2024 di stadion Batakan Balikpapan, Samarinda.
Borneo FC hanya butuh selisih 2 gol untuk bisa memastikan diri lolos ke babak final walau hanya dengan persiapan yng cukup singkat dari jeda laga leg pertama.
Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra mengatakan saat ini para pemain cukup percaya diri, apalagi mereka bermain di kandang sendiri dan pastinya bakal mendapatkan banyak dukungan dari suporter.
Pada laga sebelumnya, Pesut Etam harus menelan kekalahan 0-1 dari Madura United. Sebab pada laga itu permainan tiba-tiba berubah menjadi buruk padahal memulainya dengan sulit. Namun, Pieter Huistra merasa hampir bisa mengontrol jalannya laga.
BACA JUGA: Prediksi Skor Borneo FC vs Madura United: Misi Balas Dendam, Penentu Nasib Pesut Etam
“Kami setengah jalan menuju itu dan masih ada 90 menit untuk mengejarnya. Kepercayaan diri ada dengan pelatih, kepercayaan diri ada pada pemain,” kata Pieter Huistra.
“Setelah menunjukkan yang terburuk, sudah saatnya untuk membalikkan keadaan,” ucapnya.