Klasemen Persija
Lebih lanjut, Carlos Pena menegaskan, target Persija sejatinya 3 poin pada hari ini. Kelengahan pada hari ini harus jadi evaluasi agar tidak terulang di pertandingan selanjutnya.
“Kami sebenarnya ingin dapat tiga poin, tetapi pada akhirnya kami mendapatkan hasil imbang. Ke depannya, kami harus memperbaiki diri lagi, dan bermain dengan lebih dewasa lagi,” tuturnya.
Baca Juga: Rumor Transfer: Bayern Munchen Incar ‘Goat’ Antony, PSG Rekrut Antoine Griezmann
Pelatih 41 tahun itu menjelaskan, Persib adalah tim kuat musim ini. Maung Bandung bahkan baru sekali kalah dari 23 pertandingan, jadi todak heran jika tim asuhan Bojan Hodak tidak mudah dikalahkan.
“Pertama-tama kalian harus ingat kami melawan tim yang berkualitas, Persib Bandung,” tandasnya.
Hasil imbang lawan Persib membuat Persija harus turun ke peringkat empat klasemen sementara Liga 1. Tim kebanggaan Jakmania koleksi 40 poin dari 23 pertandingan.
Baca Juga: Rating & Statistik Pemain Abroad: Elkan Baggott Imbang, Ragnar Oratmangoen Kalah