Cara Lulinha Kenalkan Madura United
Selain bertemu dengan Rodrygo, Lulinha juga mengunjungi museum sepak bola bernama LEGENDS, The Home of Football. Dia bertemu Marcelo Ordas dan menyerahkan jersey Madura United yang bisa dipertimbangkan jadi koleksi museum tersebut.
“Saya berkunjung ke Museum Legend di Madrid. Saat saya berada di museum tersebut, saya tidak melihat apapun itu dari Indonesia,” tutur Lulinha.
“Sampai saya berbicara dengan pemilik museum dan menceritakan kisah sepak bola apalagi saya pernah bermain di Indonesia”.
Baca Juga: Cerita Topskor Liga 2, Alexsandro dos Santos Soal Kegilaan Suporter Indonesia
“Saat itu saya membawa jersey untuk diberikan kepada pemilik museum untuk dipajang. Dan dia sangat senang menerima jersey dari saya,” imbuh eks Pohang Steelers itu.
Lulinha menyerahkan jersey Madura United dengan nama dan nomor punggung 11. Dia berharap nama Madura United bisa lebih terkenal di mancanegara.
“Saya bangga mengenal Indonesia, terlebih pulau Madura,” tuntasnya.
Baca Juga: Siapkan Dana Rp70 Miliar, Semen Padang Incar Papan Atas Liga 1 Musim Depan