Turunminum.id – Pertandingan PSS Sleman vs Persebaya Surabaya yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu, 26 Agustus 2023, masih berlangsung imbang 0-0 pada babak pertama.
PSS Sleman menunjukkan serangan aktif di babak pertama, sementara Persebaya Surabaya sesekali membalas serangan.
Meski demikian kedua tim masih sama-sama kesulitan untuk meniptakan gol hingga sampai babak pertama berakhir kedudukan masih imbang 0-0.
Baca juga: Prediksi Pertandingan PSS Sleman Vs Persebaya Surabaya: Kedua Tim Berada Dalam Tren Positif
PSS Sleman mulai menekan sejak awal babak pertama. Ricky Cawor memiliki peluang bagus setelah mendapatkan umpan lambung dari rekan satu timnya di sisi kanan pertahanan Persebaya.
Arief Catur merespons dengan cepat dan berhasil menggagalkan serangan tersebut, membuat Ricky Cawor terjatuh di dalam kotak penalti. Meskipun demikian, wasit tidak memberikan hadiah penalti karena menganggap Ricky Cawor melakukan diving.
PSS Sleman terus menekan dan menguasai lini tengah lapangan. Di menit ke-10, Arief Catur membuat blunder hampir memungkinkan PSS Sleman membuka keunggulan. Namun, Andhika Ramadhani berhasil mengamankan bola dengan cepat.
Esteban Vizcarra mencoba tendangan di menit ke-14 dari luar kotak penalti, tetapi tendangannya masih bisa diamankan oleh Andhika.
Hingga 20 menit pertama pertandingan, Persebaya Surabaya belum menunjukkan ancaman yang signifikan. Skor masih 0-0 untuk kedua tim.
PSS Sleman mendapatkan peluang bagus di menit ke-30 melalui sepak pojok. Thales Lira menyundul bola, tetapi bola tersebut melebar tipis dari gawang Persebaya.
Super Elja kembali mendapatkan peluang bagus, kali ini melalui tendangan bebas Jonathan Bustos. Andhika Ramadhani berhasil meninju bola hasil sepakan Bustos. Bola kemudian jatuh ke Kim Kurniawan yang mencoba melakukan tendangan keras dari luar kotak penalti, tetapi upayanya belum menghasilkan gol.
Persebaya Surabaya mendapatkan momentum menyerang di menit ke-43, tetapi tendangan keras Song Ui-Young dari luar kotak penalti masih melebar dari sasaran.
PSS Sleman kemudian melancarkan serangan balik cepat, tetapi Hokky Caraka terjatuh di dalam kotak penalti. Namun, Hokky Caraka melakukan diving, dan wasit Asep Yandis memutuskan untuk tidak memberikan hadiah penalti.
Hingga akhir babak pertama, skor tetap 0-0 untuk kedua tim.
Susunan Pemain PSS Sleman vs Persebaya Surabaya
PSS Sleman
Anthony Pintus, Thales Lira dan Jihad Ayoub, Ibrahim Sanjaya. Bayu Setiawan, Wahyudi Hamisi, Kim Jeffrey Kurniawan (C), Jonathan Bustos, Esteban Vizcarra, Ricky Cawor, Hokky Caraka
Cadangan: Leo Tupamahu, Haris Tuharea, Nur Diansyah, Safaat Arif, Kei Sano, Riki Dwi, Todd Rivaldo Ferre, I Nyoman Ansanay, Yevhen Bokhashvili, Kevin Gomes
Pelatih: Marian Mihail
Persebaya Surabaya
Andhika Ramadhani, Dusan Stevanovic dan Kadek Raditya, Reva Adi, Arief Catur, Song Ui-young, Andre Oktaviansyah, Sho Yamamoto, Bruno Moreira, Kasim Botan, Ferdinand Sinaga
Cadangan: Aditya Arya, Yohanes Kandaimu, Toni Firmansyah, Ze Valente, Ripal Wahyudi, M Wildan Ramdhani, M Hidayat, Alwi Slamat, Denny Agus, Riswan Lauhin
Pelatih: Uston Nawawi