David da Silva Beberapa Hari Diistirahatkan
“Sama kemarin untuk David Da Silva kita lakukan pemeriksaan Ultrasonografi (USG) memang ada pembengkakan sedikit di bagian kelenjar lipat paha kanannya,” ungkap Rafi.
“Terus kita tidak mau ambil resiko, sedang kita obati dan memang beberapa hari ini diistirahatkan jadi tidak datang ke lapangan,” katanya menambahkan.
David da Silva sebelumnya sudah melakoni dua pertandingan, setelah sempat istirahat cukup lama karena mengalami cedera. Namun, dia kembali merasakan keluhan sehingga tim medis Persib langsung melakukan pemeriksaan.
“Dulu kan bagian ototnya pada hasil MRI. Ternyata ada keluhan sedikit, ada kecurigaan dari kita untuk bagian ototnya semuanya sudah dalam keadaan baik. Adduktor, bagian abdomen bagian bawah dan paha sudah membaik,” ungkapnya.
“Cuman kemarin ada sedikit sekali keluhan tidak nyaman, langsung kita lakukan pemeriksaan USG dan memang ada sedikit pembesaran di bagian kelenjar dan sedang kita obati,” jelasnya.
Sedangkan untuk Gustavo Franca, kondisinya sudah mulai membaik. Pemain andalan di lini pertahanan Persib ini mengalami cedera di bagian paha.
“Untuk Gustavo memang masih sedikit cairan di bagian paha yang cederanya. Tapi, secara pemulihannya sangat-sangat membaik,” ucap Rafi.
“Tapi, kita tetap ingin mereka para pemain yang sedang cedera itu David, Gustavo dan Rezaldi benar-benar 100 persen tidak ada keluhan untuk masalah cederanya. Jadi, memang butuh waktu agak lama tapi aman untuk yang bersangkutan dan aman untuk tim juga,” tegasnya.
Selanjutnya, Febri Hariyadi kondisinya saat ini sudah mulai mengalami perubahan dan diharapkan proses pemulihannya bisa lebih cepat dari prediksi.
“Untuk Febri Hariyadi memang setelah dua bulan ini sudah tidak menggunakan Grace. Perkembangannya sangat baik, mudah-mudahan recovery nya akan tambah cepat,” harap Rafi.