Desain Jersey Persib Musim 2024/2025
Untuk desain seragam utama atau home, skuat Maung Bandung tetap dengan warna birunya yang kali ini dibalut pattern jacquard di bagian badan sebagai representasi spirit Persib yang terus bergerak ke atas dan menjadi lebih baik. Jahitan dengan benang merah juga tersemat dan terinspirasi dari jersey Persib di tahun 1923 dan saat merebut gelar pada tahun 2014.
Kemudian Adhi menuturkan, nuansa Bandung kental dalam desain untuk jersey utama ini. Pattern pada bagian rib membentuk pola gunung sebagai perlambang dari ‘Bandung dilingkung ku Gunung’.
Pada bagian kerah dari jersey untuk laga-laga kandang Persib nantinya itu terdapat statement, “Kami putih, kami biru,” sebagai pengingat identitas yang tak pernah lekang oleh waktu. Statement tersebut juga diperkuat dengan warna putih yang mendominasi seragam kedua atau away Persib.
Peta jalan Kota Bandung disematkan sebagai pattern yang merupakan simbol dari beberapa titik temu Bobotoh atau masyarakat Bandung untuk merayakan PersibDay.
Sedangkan untuk jersey alternate atau seragam ketiga, berbeda dari musim sebelumnya, kali ini Persib menggunakan warna hitam dengan balutan hijau muda.
Menurut Adhi, semangat dari Bobotoh yang menyalakan dukungan untuk Persib dalam kondisi apapun disematkan dalam desain seragam ketiganya tersebut.
Dari sisi material, ketiga jersey ini dirancang dengan menggunakan benang ringan yang diharapkan saat mengarungi musim 2024/2025 dapat membantu pemain bergerak lebih bebas dengan bobot jersey yang cukup ringan.
Sementara itu, jersey tersebut bakal digunakan oleh Persib Bandung pada pertandingan perdana kompetisi Liga 1 2024/2025 menghadapi PSBS Biak di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (9/8/2024).