Klasemen Persis Solo
Sebelum lawan Borneo FC pada 19 Oktober, Yogie akan memantau pemain di laga uji coba. Siapa yang paling siap akan diturunkan
Saat ini, fokus tim pelatih adalah mengembalikan kondisi fisik pemain. Ada waktu sepuluh hari ke depan untuk benahi semua kekurangan baik taktik dan strategi
“Kita ada satu uji coba di pekan sebelum melawan Borneo. Terakhir lawan Semen Padang, kita kasih kesempatan Zaenuri yang belum pernah bermain satu menit pun, Abdul Aziz juga kita sudah kasih kesempatan bermain, dan hasilnya bagus. Artinya, secara kedalaman tim bagus,” jelasnya.
Baca Juga: Baca Juga: Skuad Makin Lengkap, Persib Siap Hajar Persebaya di Pekan ke-8 Liga 1
Pelatih asal Bogor itu bertekad bawa Peesis Solo kekuar dari zona merah.
Hingga pekan ketujuh, tim masih berkutat di posisi 15 dengan 4 poin hasil dari tujuh kali main.
Persis Solo memiliki poin yang sama dengan Semen Padang yang kini berada di batas atas zona degradasi atau posisi ke-16. Jika lengah, mereka bisa turun ke posisi 3 terbawah.
“Kita sedang mengembalikan kondisi pemain, dan kita masih ada waktu sekitar 14 hari dan kita pasti ada persiapan step by step untuk lawan Borneo FC,” tuntas Yogie.
Baca Juga: Usai Antar Timnas U-20 ke Piala Asia, Toni Firmansyah Berusaha Rebut Tempat di Persebaya