Turunminum.id – Madura United berhasil mengamankan 3 poin di kandang saat jamu Persis Solo di pekan ke-21 Liga 1 2024/25, Sabtu (1/2/15) di Stadion Gelora Bangkalan. Sapeh Kerab menang dengan skor 2-0.
Kedua tim bermain terbuka di babak pertama. Namun, tidak ada gol yang tercipta ingga turun minum.
Di babak kedua, tidak banyak peluang yang tercipta hingga menit ke-70.
Baca Juga: Performa Wasit di Putaran Pertama Liga 1 Dinilai Cukup Memuaskan
Madura United yang bermain di hadapan pendukung setia kemudian meningkatkan tempo di akhir babak pertama. Pergerakan Lulinha mengacaukan lini belakang Persis dan terpaksa dijatuhan bek, Rian Miziar.
Setelah mengecek VAR, wasit kemudian menunjuk titik putih. Lulinha yang maju sebagai eksekutor sempat gagal pada tendangan pertama karena diblok kiper Persis, Muhammad Riyandi.
Namun, bola rebound bisa disambar Lulinho dan melepaskan sepakan keras ke gawang tim tamu. Skor 1-0 untuk tuan rumah menit ke-82.
Baca Juga: Timnas U-20 Telan 2 KeKalahan di Uji Coba, Begini Respons Erick Thohir Jelang Piala Asia
Di akhir babak kedua, Youssef Ezzejjari lolos dari jebakan off side. Ia sukses menggandakan keunggulan Madura jadi 2-0 pada menit 90+7.
Wasit sempat mengecek VAR, namun tidak ada pelanggaran yang dilakukan Ezzejjari dan mengesahkan gol itu. Skor 2-0 bertahan hingga peluit panjang.’
Dengan kemenangan ini, Madura United kini mengumpulkan 16 poin hingga bisa naik ke posisi 17 klasemen Liga 1. Sedangkan Persis mencatatkan 14 poin, ada di posisi ke-18.
Baca Juga: Alex Pastoor Tiba di Jakarta, Siap Blusukan Pantau Pemain Lokal Liga 1