Dua pemain Timnas U-22, Ramadhan Sananta dan Ananda Raehan Alif dilepas Indra Sjafri ke PSM Makassar untuk mengikuti pesta juara BRI Liga 1 2022/2023. Keduanya akan dilepas Timnas Indonesia U-22 pada Sabtu (15/4/2023).
Ramadhan Sananta dan Ananda Raehan Alif Dilepas untuk mengikuti pesta juara BRI Liga 1 2022/2023
Pelatih Timnas U-22 Indra Sjafri mengatakan keputusan melepas Ramadhan Sananta dan Ananda Raehan Alif merupakan komitmen dirinya dengan juru taktik Juku Eja, Bernardo Tavares.
Perlu diketahui, PSM akan menerima gelar juara BRI Liga 1 2022/2023 pada Minggu (16/4/2023) di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan, ketika berhadapan dengan Borneo FC dalam pekan ke-34 nanti.
“Itu sudah komitmen kami karena memang dari awal kami sudah diskusi dengan pelatih klub bahwa kepentingan klub dan Timnas Indonesia U-22 harus dipenuhi sama-sama. Karena ini bukan FIFA Matchday, klub juga masih belum menyelesaikan semua pertandingan,” kata Indra.
Ramadhan Sananta dan Ananda Raehan Alif Kembali ke Timnas Pada 17 April 2023
Indra mengatakan, Ramadhan Sananta dan Ananda Raehan Alif akan kembali ke Timnas U-22 Indonesia pada Senin (17/4/2024). Maka dari itu, kedua pemain itu harus absen membela Skuad Garuda Muda dalam laga uji coba kedua kontra Lebanon di SUGBK, Minggu (16/4/2023).
Indra menambahkan, sehari sebelum Sananta dan Raehan kembali, para pemain Persija Jakarta juga dijadwalkan akan merapat ke Timnas Indonesia U-22. Mereka adalah Ilham Rio Fahmi, Witan Sulaeman, Muhammad Ferarri, dan Dony Tri Pamungkas.
“Raehan dan Sananta akan kembali ke klubnya dan akan kembali lagi ke Timnas Indonesia U-22 tanggal 17 April, bersamaan juga masuk tanggal 16 April pemain dari Persija setelah mengakhiri laga dengan PSS Sleman,” imbuh Indra Sjafri.