Turunminum.id – Hasil babak pertama pertandingan antara Dewa United vs Persib Bandung berakhir dengan skor 0-2 untuk tim tamu. Laga Dewa United vs Persib Bandung berlangsung di Indomilk Arena Tangerang, Minggu, 26 November 2023.
Persib Bandung langsung menunjukan permainan agresif sejak menit pertama dengan langsung memberikan tekanan tinggi di lini serang Dewa United.
Penyerang Persib terlihat begitu ngotot untuk segera mencuri gol, dengan menciptakan sejumlah peluang sejak awal pertandingan.
Usaha Persib untuk mencetak gol tidak memerlukan waktu lama. Ciro Alves berhasil mencetak gol pertama untuk Persib pada menit ke-5 setelah memanfaatkan bola liar di depan gawang Dewa United.
Pada pertandingan ini juga terlihat kembalinya si anak hilang, Febri Hariyadi, pemain lincah Persib, yang menempati posisi lamanya di sayap kanan.
Keputusan pelatih Bojan Hodak untuk memasukkan Febri menggantikan Frets Butuan tampaknya memberikan variasi dan keunggulan tambahan di lini serang Persib.
Pada menit ke-30, Febri berhasil memberikan umpan kepada Ciro Alves, menunjukkan adanya sinergi yang baik di antara para pemain. Meskipun peluang tersebut belum berbuah gol, Persib terus memberikan tekanan.
Baca juga: Bojan Hodak Nilai David da Silva Inspirasi Luar Dalam bagi Tim Persib
Gol kedua dari Ciro Alves akhirnya terjadi pada menit ke-31 melalui tendangan keras kaki kanan dari luar kotak penalti.
Hingga babak pertama berakhir, tidak ada gol tambahan yang tercipta, dan Persib sementara unggul dengan skor 0-2.
Performa impresif mereka, terutama dengan kembalinya Febri Hariyadi, memberikan harapan bagi Maung Bandung untuk mempertahankan keunggulan dalam sisa pertandingan.***