Daftar Pemain Madura United untuk Liga 1 2024-2025
Selanjutnya pelatih yang kerap disapa WCP itu mendapatkan kontrak dengan durasi satu musim dan diharapkan bisa membawa Madura United berbicara banyak pada kompetisi Liga 1 Indonesia 2024-2025.
Selama mengarungi kompetisi Liga 1 musim depan, WCP akan dibantu oleh sejumlah staff antara lain Rakhmat Basuki (Asisten Pelatih), Miftahul Hadi (Pelatih Kiper), Roni Azani (Pelatih Fisik), FX Yanuar Wahyu (Analis) dan Dimas Bagus (Fisioterapi).
Sedangkan komposisi pemain, untuk mengarungi musim 2024-2025 Madura United melalukan perubahan yang cukup banyak baik untuk lokal maupun asing.
Berikut ini daftar pemain Madura United untuk Liga 1 2024-2025 per Minggu (4/8/2024).
Penjaga Gawang: Dida, Nuri Agus, Fawaid Ansory, Karisma Ramadhany
Belakang: Christian Rontini, Haudi Abdillah, Nurdiansyah, Aziz Hutagalung, Taufik Hidayat, Frank Sokoy, Marsel, Usemahu, Koko Ari, Ibrahim Sanjaya, Kartika Vedhayanto
Tengah: Ilhamsyah, Kamaluddin, Feby Ramzy, Jordy Wehrmann, Iran Junior, Taufany Muslihuddin, Selamet Nurcahyo, Noriki Akanda, Lulinha, Sandi Samosir, Riski Afrisal, Andi Irfan, Bayu Gatra
Depan: Maxuel, Hanis Sagara, Arsan Ahmad, Yuda Editya Prtama, Make Aldo Maulidino, Febrian Triyanto