Turunminum.id – Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius, ingin Joao Ferrari segera beradatasi dengan kultur sepak bola Indonesia. Duet Joao dan Roger Bonet menjadi modal mengejar prestasi pada Liga 1 2024-2025.
Joao Ferrari resmi direkrut PSIS Semarang untuk mengisi slot lini belakang. Joao Ferrari menjadi pemain asing keenam setelah Gali Freitas, Boubakary Diarra, Roger Bonet, Fernandinho dan Sudi Abdillah.
Joao Ferarri bersama bek asal Spanyol, Roger Bonet, diproyeksikan sebagai pengganti Lucas Gama dan Wahyu Prasetyo yang hengkang bersamaan. Gilbert Agius berharap banyak pada Joao Ferrari.
Salah satu hal penting sebagai modal bersaing bersama PSIS Semarang adalah adaptasi dengan kultur sepak bola Indonesia. Sebelum terbang ke Semarang, Joao Ferrari bermain di Liga Malta bersama Qala Saints FC.
“Dia adalah pemain baru di Indonesia. Semoga dia cepat beradaptasi dan bisa menampilkan permainan terbaik untuk membantu PSIS selama satu musim ke depan,” kata Gilbert Agius, Senin (15/7).
Gilbert Agius senang dengan upaya Joao Ferrari selama mendarat di Indonesia. Ia menunjukkan sikap profesional sebagai pemain yang akan debut berkarier di Indonesia.
“Selama latihan Joao juga selalu bekerja keras dan memberi performa terbaik setiap hari,” tutur Gilbert Agius.

Senada dengan Gilbert Agius, Bos PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, juga menyambut positif kehadiran Joao Ferrari. Bek asal Brasil ini punya potensi menjadi sosok tangguh di Liga 1 2024-2025.
“Semoga lini belakang PSIS semakin solid dengan hadirnya Joao dan bawa PSIS berprestasi musim ini. Dan kami juga berharap dia cepat beradaptasi dengan sepak bola Indonesia,” tutur Yoyok Sukawi.
Joao Ferrari berpotensi melakoni debut di Liga 1 2024-2025 pada 11 Agustus 2024 mendatang. Skuat Gilbert Agius akan melawan Persita Tangerang di Stadion Moch Soebroto, Magelang.
Joao Ferrari bersama PSIS Semarang bakal melakukan uji coba lagi setelah bersua tim PON Jawa Tengah di Demak, Sabtu (13/7). Dalam uji coba yang dimenangi PSIS Semarang dengan skor 5-1, Gilbert Agius memainkan Joao Ferrari selama 60 menit.
Ada kemungkinan PSIS Semarang akan melawan tim-tim Liga 1 yang kini berada di Yogyakarta. Selain PSS Sleman dan Barito Putera, bakal hadir pula Persebaya Surabaya yang tak ikut Piala Presiden 2024.