Turunminum.id – PSIS Semarang memiliki pertimbangan khusus merekrut bintang Timnas Afghanistan, Taufee Skandari. Gelandang serang 25 tahun memiliki pengalaman bersaing di UEFA Conference League 2023-2024.
PSIS Semarang pada akhirnya memaksimalkan slot delapan pemain asing. Taufee Skandari menjadi rekrutan baru setelah tujuh pemain asing lain sudah gabung sejak bulan lalu.
Sebelum terbang ke Asia Tenggara, Taufee Skandari bermain di Liga Kepulauan Faroe. Ia menjadi bagian dari tim bernama B36 Torshavn dan sempat bermain di UEFA Conference League 2023-2024.
Selain itu, Taufee Skandari merupakan bintang baru Timnas Afghanistan. Ia diandalkan selama kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Mongolia, India, Kuwait dan Qatar.
Pelatih PSIS Semarang,Gilbert Agius, menjelaskan pertimbangan merekrut Taufee Skandari. Pemain yang bisa bermain sebagai winger serta gelandang serang ini dibutuhkan tim pada Liga 1 2024-2025.
“Kami berharap Taufee segera adaptasi dan bisa berkontribusi untuk tim. Semoga pengalamannya di level Timnas mampu membawa dampak positif juga untuk tim PSIS dan pemain-pemain lainnya,” kata Gilbert Agius, Jumat (9/8).
Taufee Skandari menjadi rekrutan asing terakhir, setidaknya sampai putaran pertama Liga 1 2024-2025.
Chief Executive Officer (CEO) PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, berharap banyak pada kehadiran Taufee Skandari. Ia bisa menjadi opsi untuk sektor penyerangan PSIS Semarang.
“Selamat datang Taufee. Semoga dengan komplitnya pemain asing, tim bisa lebih baik dan pastinya kedalaman skuat jadi bagus supaya coach Gilbert memiliki beberapa pilihan di setiap posisi,” tandas Yoyok Sukawi.
PSIS Semarang akan melakoni laga perdana Liga 1 2024-2025 dengan menjamu Persita Tangerang. Laga ini akan berlangsung di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Minggu (11/8) sore.