Persija Unggul Jumlah Pemain
Situasi menguntungkan bagi Persija pun datang. Pada menit 61’, bek Bali United, Haudi Abdillah mendapat kartu kuning keduanya setelah melanggar Resky Fandi.
Unggul jumlah pemain, Persija berhasil menyamakan kedudukan pada menit 74’ lewat sepakan terarah Ondrej Kudela setelah menerima umpan matang Riko Simanjuntak. Skor imbang 1-1.
Walaupun sudah menguasai permainan skor tetap berakhir 1-1. Ini yang membuat Thomas Doll kecewa. Thomas mengutarakan kekecewaannya terhadap keputusan wasit Aidil Azmi sepanjang laga melawan Bali United dan juga pemainnnya.
Kekecewaan terhadap wasit dijelaskan Thomas Doll pada menit 31’ saat Witan Sulaeman dilanggar Ardi Idrus di dalam kotak penalti. Namun, wasit hanya mendapat tendangan bebas.
Baca juga: Bongkar Pasang Thomas Doll Jemput Kemenangan Persija
“Situasi sudah jelas. Harusnya kami mendapat penalti karena Witan (Sulaeman) berada di dalam kotak penalti saat dilanggar. Sudah pasti jika babak pertama skor imbang 1-1 pasti jalannya laga akan berubah,” ujar Thomas.
Thomas pun menyampaikan kekecewaan terhadap pemain yang tidak bisa memanfaatkan penguasaan bola menjadi gol dalam laga tersebut. Pelatih berkebangsaan Jerman itu pun sempat menyayangkan para pemainnya tidak mampu memanfaatkan jumlah pemain.
“Terlepas dari keputusan wasit yang sangat buruk, kami memiliki ball possession sebesar 75%. Namun kami kurang memanfaatkannya dengan baik,” ujar Thomas Doll.