Jakarta, 7 Mei 2023 – Tiga negara peserta sepak bola putra SEA Games 2023 sudah pasti angkat koper alias terpental dalam pertarungan menuju babak semifinal. Sementara Timnas U-22 Indonesia bakal berlaga melawan Timor Leste, pada Minggu (7/5/2023) sore.
Ketiga negara yang sudah pasti tersingkir itu sama sekali belum pernah meraih kemenangan dari tiga laga. Tiga negara yaitu di Grup A Filipina, dan dua negara lain Singapura dan Laos yang sama-sama berada di Grup B.
Filipina hanya mengoleksi satu poin dari tiga laga yang telah dilakoninya. Sekali imbang 1-1 melawan tuan rumah Kamboja pada Selasa (2/5/2023). Dua kali kalah, melawan Indonesia di laga pembuka 3-0 pada Sabtu (29/4/2023) dan 3-0 saat menjamu Timor Leste pada Kamis (4/5/2023).
Laga terakhir Filipina akan menghadapi Myanmar pada Rabu (10/5/2023). Namun hasil dari laga terakhir ini sama sekali tidak bisa ikutan dalam perolehan tiket semifinal.
Negara kedua, Singapura yang juga mengalami jejak sama hanya mengoleksi satu poin dari tiga laga. Singapura menahan imbang 0-0 saat melawan Laos. Dan dua kali kalah menghadapo Thailand 3-0 dan menjamu Vietnam 1-3.
Singapura akan bertanding melawan Malaysia pada Kamis (11/5/2023), namun tetap tidak memiliki peluang lolos ke babak semifinal.
Negara ketiga, Laos yang rekam jejak seperti Singapura yakni sekali imbang dan dua kali kalah dalam tiga laga. Laos kalah 2-0 melawan tim juara Vietnam dan 5-1 menghadapi Malaysia.
Hasil imbang tanpa gol melawan Singapura. Laos masih memiliki satu laga sisa melawan Thailand pada Senin (8/5/2023). Meski demikian pintu untuk merebut tiket semifinal bagi Laos sudah tertutup rapat.