Turunminum.id – Pelatih Arema FC, Widodo C. Putro, menegaskan ‘haram’ anggap enteng laga kontra PSS Sleman pada laga pekan ke-31. Senin (15/4/2024).
Menurut Coach Widodo timnya tidak boleh memandang enteng PSS Sleman, meskipun mereka saat ini berada di posisi yang tidak baik di klasemen.
Ya, PSS Sleman kini tercecer di urutan 14 klasemen dengan mengoleksi 31 poin. Meski begitu pada laga lanjutan yang berlangsung pasca lebaran Idul Fitri, skuad Singo Edan harus ekstra wapada menghadapi tim asuhan Risto Vidakovic.
“Sleman saat ini posisinya tidak baik, seperti kita juga. Tapi, mereka tetap tim yang harus diwaspadai,” kata Widodo beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Profil Kakang Rudianto, Bripda Gabung Timnas Indonesia U-23
Sebaliknya, pelatih berusai 53 tahun ini justru memprediksi tuan rumah PSS Sleman akan tampil dengan motivasi berlipat ganda karena mereka masih belum sepenuhnya aman dari ancaman degradasi.
“Saya harap pemain tetap semangat dan optimistis pada laga berikut. Tetap jaga kebersamaan. Dengan kebersamaan ini, (kita) jadi kekuatan yang bagus,” tuturnya.
Widodo menekankan pentingnya semangat dan kebersamaan tim untuk meraih kemenangan di laga ini.
“Satu wanti-wanti dari saya untuk pemain adalah tetap menumbuhkan semangat. Tidak ada yang putus asa” imbuh pelatih Arema FC.
Baca Juga: Jadwal Liga 1 Pekan ke-31, Laga Silaturahmi Setelah Idul Fitri 1445 H
Yang terpenting anak asuhnya bisa berjuang maksimal dan pantang menyerah untuk mendapatkan 3 poin.
“Saya juga harapkan ke pemain semua agar menjaga kebersamaan. Semua pemain respek. Saya harapkan para pemain terus berjuang. Kita masih belum aman dan tentunya berharap, terus percaya, dan yakin. Itu adalah motivasi dari kami,” tegasnya.
Pertandingan antara Arema FC dan PSS Sleman diprediksi akan berlangsung sengit dan menarik. Kedua tim sama-sama membutuhkan poin untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen.