Turunminum.id – Persik Kediri kembali umumkan perekrutan pemain asing untuk Liga 1 2024/25. Kali ini, tim Macan Putih datangkan bek tengah asal Brasil, Brendon Lucas.
Brendon Lucas jadi pemain asing ketujuh yang diamankan Persik Kediri. Sebelumnya tim Ungu Timur sudah memiliki enam pemain asing, dengan rincian satu slota Asia dan lima lainnya bebas.
Pemain kelahiran 29 Mei 1995 itu direkrut dari klub Vietnam, Ho Chi Minh. Brendon tampil dalam 23 pertandingan dengan torehan 1 assist.
Baca Juga: Borneo FC Lepas Adam Alis ke Persib Bandung, Ini Alasannya
Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide mengaku masih butuh tambahan pemain bertahan. Saat ini hanya ada tiga bek tengah.
“Faktanya memang kami saat ini baru memiliki 3 bek tengah yakni Vava Mario, Hamra Hehanusa dan pemain baru Didik Wahyu. Jadi memang masih diperlukan tambahan untuk memperkuat posisi ini,” jelas pelatih asal Brasil ini.
Brendon diproyeksikan mengisi posisi yang ditinggalkan Anderson do Nascimento. Nama terakhir kontraknya telah berakhir di akhir musim lalu dan tak lanjutkan kerja sama tahun ini.
Baca Juga: Borneo FC Batal Kontrak Bek Senior, Erwin Gutawa Gara-gara Hal Ini
Eks Palmeiras itu sudah hadir di Kediri dan mengikuti sesi latihan, Kamis (18/7) sore di stadion Brawijaya Kediri.
Brendon Lucas lebih banyak menghabiskan karir di Liga Portugal. Dia memperkuat sejumlah klub seperti Portimonense, Coimbra, SC Covhila dan Leixoes.
Baca Juga: Sudah Full Team, Adhyaksa FC Siap Beraksi di Liga 2 2024