Turunminum.id – Pelatih Arema FC, Joel Cornelli menyatakan timnya layak angkat Piala Presiden 2024. Pasalnya, seluruh elemen klub telah bekerja maksimal.
Arema FC jadi juara Piala Presiden 2024 setelah kalahkan Borbeo FC di laga final, Minggu (4/8) di Stadion Manahan, Solo. Singo Edan menang lewat adu penalti (5-4), setelah kedua tim bermain imbang 1-1 di waktu normal.
Dalam drama adu penalti ini, kiper Arema FC, Lucas Frigeri jadi pahlawan setelah berhasil menggagalkan tendangan penalti pemain Borneo FC, Ronaldo.
Baca Juga: Reaksi Erick Thohir Pasca Berakhirnya Piala Presiden 2024
Kemenangan tersebut disambut gembira oleh para pemain, staf, dan suporter Arema FC. Joel Cornelli mengaku bangga dengan kerja keras yang ditunjukkan semua elemen di klub.
Dia menikmati kemenangan ini karena timnya dinilai layak keluar sebagai juara.
“Saya pikir, kami layak menang pada pertandingan terakhir ini,” ucap Joel Cornelli.
“Dengan segenap hormat kepada tim lain, tim kami dan para pemain saya, staf saya, juga para direksi, telah melakukan tugas mereka dengan luar biasa. Kami juga sangat senang dan menikmati pertandingan final ini,” sambungnya.
Baca Juga: Raih Perunggu di Olimpiade Paris 2024, Gregoria Mariska: Ini Bukan Cara yang Saya Mau