Rencana Piala Presiden 2025
PSSI punya rencana untuk menggandeng klub luar negeri tersebut untuk membangun industri sepak bola. Apabila berjalan lancar, bukan tidak mungkin ada kerja sama dengan klub Tanah Air dalam bentuk sister klub.
“Nah, tentu ini yang kita dorong insentifnya, bahwa kalau mereka serius memberi kesempatan untuk para pemain kita bermain, ya kita sebagai PSSI harus harus memberi penghargaan yang positif. Bahwa ayo datang ke Indonesia, ayo bangun sepak bola kita bersama-sama,” ucap Ketum PSSI.
“Bukan tidak mungkin ya klub-klub ini bisa punya sister club di Indonesia, atau juga bisa memberi kesempatan bahwa pemain kita bisa ditonton dengan seluruh suporter yang ada di Indonesia,” lanjutnya.
Baca Juga: Liga 2: Kalahkan PSPS Pekanbaru 1-0, Persijap Jepara Promosi ke Liga 1
Dengan Piala Presiden 2025, PSSI mencoba menjembatani bagaimana komitmen klub-klub luar negeri dengan juga value-value yang ada di Indonesia.
“Jadi supaya kita coba bangun ekosistemnya lah seperti yang saya sampaikan. Dan kita ingin mereka juga serius menjadi bagian dari pada pembangunan sepak bola Indonesia,” tuntas Erick Thohir.
Menilk pernyataan Erick Thohir, klub-klub luar negeri yang berpotensi ikut Piala Presiden 2025 adalah Johor Darul Takzim, Port FC, Bangkok United, Yokohama F Marinos, Dundee FC, FC Dallas, Oxford United, Swansea City.
Lalu ada juga Almere City, NEC Nijmegen, FC Twente, PEC Zwolle, Blackpool, KAS Eupen, FC Utrecht, Wolves, Venezia, Palermo hingga Borussia M’Gladbach.
Baca Juga: Respons Jordi Cruyff Usai Ditunjuk Jadi Penasihat Teknis PSSI