3. Dekat dengan artis ibu kota
Kapten timnas Indonesia Asnawi sempat menjadi bahan pembicaraan warganet, usai dikabarkan menjalin hubungan spesial dengan artis ibu kota Fujianti Utami. Bahkan publik sempat menerka-nerka Fuji dan Asnawi Mangkualam sedang menjalin hubungan asmara secara sembunyi-sembunyi.
Setelah keduanya dihebohkan oleh isu kedekatan tersebut, tak ada klarifikasi secara langsung baik dari Fuji maupun Asnawi Mangkualam. Namun seiring waktu berjalan, Fuji dan Asnawi akhirnya angkat bicara dan membatas adanya hubungan spesial. Baik Asnawi dan Fuji pada akhirnya mengakui bahwa kedekatan mereka hanyalah sebatas pertemanan.
4. Kantongi Pemain Timnas Argentina Garnacho
Asnawi Mangkualam, menjadi salah satu pemain yang paling menyedot perhatian publik setelah sukses mengantongi bintang muda Timnas Argentina, Alejandro Garnacho, pada laga FIFA Matchday.
Pasalnya, Asnawi yang bermain ngotot dan mengawal ketat Garnacho sukses membuat pemain Manchester United itu kewalahan.
Aksi Asnawi berduel dengan Garnacho jadi bahan kesombongan warganet, hingga membuat lelucon bahwa dikantong Asnawi ada pemain muda Timnas Argentina yang bernama Alejandro Garnacho.