Turunminum.id – Ketua umum PSSI, Erick Thohir mengatakan tidak mudah bagi Timnas Indonesia berada di Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Ia pun membakar semangat skuad Garuda.
Berdasarkan hasil undian, Kamis (27/6/2024) siang tadi di Kuala Lumpur, Malaysia, Timnas Indonesia tergabung di Grup C bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain dan China.
Menurut Erick Thohir yang juga hadir di acara drawing siang tadi, hasil undian memang sangat berat. Karena fase ini adalah persaingan antara 18 negara terbaik di Asia.
Baca Juga: Jens Ravens Resmi Disumpah WNI, Opsi Baru di Lini Serang Timnas Indonesia
Meski demikian, Ketum PSSI menyemangati Timnas Indonesia agar tak gentar. Ada 10 pertandingan yang harus bisa dimaksimalkan, supaya mimpi ke Piala Dunia 2026 bisa tercapai.
“Harus diakui kita berada di grup yang berat. Cuma saya minta kepada pelatih dan timnas kita agar jangan kasih kendor. Ingat, bola itu bundar dan banyak sejarah bagaimana tim tidak diunggulkan bisa buat kejutan,” ujar Erick Thohir.
Ketum PSSI mencontohkan tim Austria dan Georgia yang memberikan kejutan di Euro 2024. Kedua tim tersebut mengalahkan masing-masing Belanda dan Portugal yang merupakan tim elit di Eropa.
Baca Juga: Timnas Indonesia Ketemu Jepang dan Australia, Begini Respons Manajer Timnas
“Jadi tetap melawan, walau di grup berat,” kata Erick Thohir di Jakarta, Kamis (27/6).
Oleh sebab itu, Erick secara khusus meminta kepada para pemain Timnas Indonesia untuk persiapkan diri sejak hasil undian ini diumumkan.
Baca Juga: Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026