Alexandro Lemos Disorot Indra Sjafri
Di sisi lain, pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri, memberikan apresiasi kepada talenta-talenta muda Timor Leste, termasuk Alexandro Lemos.
“Saya senang melihat bakat-bakat alami di Timor Leste, terutama nomor 10 main cukup bagus,” ucap Indra.
Indra melihat hubungan emosional yang kuat antara Indonesia dan Timor Leste, tidak hanya di bidang sepak bola, tetapi juga secara umum.
“Oleh karena itu saya tadi, bersama-sama memberikan apresiasi dan penghormatan antara pemain serta ofisial (kedua negara),” ucap pelatih Timnas Indonesia U-19.
Baca Juga: Kafiatur Rizky Jadi Bintang Kemenangan Indonesia U-19 atas Timor Leste, Torehkan 1 Gol dan 3 Assist!
Pada pertandingan melawan Timor Leste, Timnas Indonesia U-19 berhasil membungkam pasukan Eduardo Pereira dengan skor 6-2. Kemenangan ini mengantarkan Garuda Nusanatara ke babak semifinal Piala AFF U-19 2024 sebagai juara Grup A.
Di babak semifinal, Timnas Indonesia U-19 akan bertemu dengan pemenang Grup C, yang akan ditentukan antara Malaysia dan Thailand.
Baca Juga: Indra Sjafri Acungi Jempol Aksi Berkelas Jens Raven yang Gak Egois