Turunminum.id – Pemain belakang Thailand Songchai Thongcham berulah melempar provokasi ke pendukung Timnas U-22 Indonesia menjelang final SEA Games 2023 pada Selasa (16/5/2023). Provokasi atau yang biasa dikenal dengan psywar ini menyulut emosi suporter Indonesia.
Timnas U-22 Indonesia bakal bertemu Thailand untuk memperebutkan medali emas SEA Games 2023 Kamboja. Tim asuhan Pelatih Indra Sjafri ini mengantongi tiket final setelah mengalahkan Vietnam 3-2 dalam laga menguras emosi. Sedangkan Thailand menumbangkan Myanmar dengan skor 3-0.
Dalam keterangan pers, Songchai mengatakan fans Indonesia tak perlu datang ke Stadion Olympic, Phnom Penh di partai final SEA Games 2023 pada Selasa (16/5/2023). Sebaliknya, Ia meminta suporter Thailand datang dan memadati stadion untuk memberikan dukungan kepada tim kebanggaannya.
“Hal terakhir yang ingin saya katakan adalah, kepada fans Indonesia lebih baik jangan datang ke laga final. Tetapi untuk fans Thailand, silakan datang. Kami akan bermain 100 persen untuk kalian dan tim ini,” ujar Thongcham.
Pernyataan Thongcham dalam keterangan resmi ini menyulut emosi wartawan Indonesia yang meliput sepak bola tersebut. Gestur Thongcam saat melemparkan pernyataan provokatif ini pun sambil tersenyum kepada wartawan di ruangan konferensi pers.
Pernyataan provokatif sebelum pertandingan itu bukan hal baru. Hal ini biasa disebut dengan nama psywar (Psychological Warfare) atau perang urat syaraf.
Serangan psywar ini suatu bentuk tindakan yang dilancarkan menggunakan metode psikologi. Tujuannya untuk mengganggu persiapan bertanding tim lawan sehingga konsentrasi terganggu saat di lapangan.