Turunminum.id – Pengamat sepak bola Tanah Air, Justinus Lhaksana alias coach Justin buka suara soal peluang Timnas U-23 di AFC U-23 2024.
Coach Justin tegas mengungkapkan bahwa tanpa beberapa pemain abroad Indonesia U-23 akan kesulitan menghadapi tuan rumah Qatar, Yordania dan Australia pada laga fase Grup A.
“8 besar masuk seandainya 5-6 pemain yang diluar itu gabung, kalo cuma satu dua sisanya dari liga satu enggak optimis” terang coach Justin
Baca Juga: Soal Rumor Bayar Denda Demi Tinggalkan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong: Sedikitpun Tidak Terpikirkan
Sebanyak 6 pemain timnas U-23 yang merumput di luar negeri. Elkan Baggot (Bristol Rovers), Ivar Jenner (FC Utrecht), Marselino Ferdinan (KMSK Deinze), dan Rafael Struick (ADO Den Haag), Pratama Arhan (Suwon FC) dan Justin Hubner (Wolverhampton Wanderers).
Tentu nama-nama tersebut bisa tampil di AFC U-23 asalkan masing-masing klub mengizinkannya.
“Karena murni kualitas pemain kita masih dibawah bukan level Asia”