Erick Thohir Minta Timnas Indonesia Fokus Cari Poin
Sementara itu, Erick juga mengingatkan Timnas senior untuk fokus pada dua laga penting di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Indonesia akan menghadapi Jepang dan Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, November.
“Dua laga kandang melawan Jepang dan Arab Saudi akan sangat penting, mengingat ranking mereka jauh di atas kita. Jika kita dapat poin di dua pertandingan ini, itu bisa menjadi bekal untuk menjaga posisi di peringkat ketiga atau keempat agar tetap berpeluang ke putaran kualifikasi berikutnya,” tambahnya.
Baca Juga: Lawan Jepang Ujian Berat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia dijadwalkan menjamu Samurai Biru di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (15/11/2024).
Empat hari setelahnya, timnas Indonesia akan kembali bertanding melawan Arab Saudi di markas besar skuad Garuda, Selasa (19/11/2024).
Pertandingan melawan Jepang diprediksi menjadi salah satu laga paling sulit bagi Jay Idzes dkk, mengingat status Jepang sebagai pemuncak klasemen sementara Grup C.
Kini timnas Indonesia bertengger di posisi lima klasemen setelah mengoleksi 3 poin. Hasil main imbang (1-1) lawan Arab Saudi, kontra Austrlia (0-0), dipaksa main (2-2) vs Bahrain dan kalah mengejutkan (1-2) dari China.