Turunminum.id – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir terbang ke Thailand untuk memberi dukungan kepada Timnas Indonesia U-23 yang akan menghadapi Vietnam U-23 di final Piala AFF U-23 2023. Hal ini terlihat dari unggahan Erick di akun Instagram pribadinya.
Seperti yang diamati dari cuplikan video di sosial media pribadinya, Erick turut meminta doa masyarakat untuk Garuda Muda. Ia juga mengatakan, pergi ke Thailand untuk memberikan dukungan untuk Garuda Muda.
“Mau kasih support dan doa kepada tim nasional yang luas biasa, bisa masuk babak final,” kata Erick Thohir saat didampingi Zainudin Amali dan Arya Sinulingga.
“Apalagi saya dapat kabar hari ini pemainnya hanya 16 yang bisa main, itulah Indonesia dengan segala kekurangan kita fight, dulu pakai bambu runcing bisa apalagi ini,” sambungnya.
“Mohon doa ya, mohon doa, hasilnya apapun yang terbaik. Sudah luar biasa pemain kita, pelatih kita,” tutup Erick Thohir.
Seperti yang disampaikan sebelumnya, Timnas Indonesia U-23 sedang dilanda cedera dan keterbatasan pemain (dengan beberapa klub Liga 1 tidak melepas pemain mudanya) untuk ajang Piala AFF U-23 2023.
Namun begitu, Shin Tae-yong mengaku anak asuhnya siap akan tampil habis-habisan demi meraih gelar juara.
“Kami punya pilihan pemain yang terbatas. Tapi tetap para pemain yang bisa tampil, mereka sangat antusias untuk menjuarai turnamen ini,” jelasnya.
Sebatas info, final Piala AFF U-23 mempertemukan Indonesia vs Vietnam malam nanti, Sabtu (26/8) pukul 20.00 WIB di Rayong Province Stadium, Rayong, Thailand. Kedua tim masing-masing dalam misi meraih titel juara, untuk kali kedua