Turunminum.id – Timnas Indonesia U-17 meraih kemenangan atas Yaman U-17 di laga kedua Grup C Piala Asia U-17 2025, Senin (7/4/25) di Prince Abdullah Al Faisal Stadium. Skuad Garuda Asia menang telak, 4-1.
Timnas U-17 langsung bermain menyerang di awal babak pertama. Hasilnya efisien.
Zahaby Gholy sempat mencetak gol di menit ke-3, namun dianulir karena sudah berada di posisi offside.
Menit ke-9, giliran Mierza yang bobol gawang Yaman. Tapi, lagi-lagi hakim garis angkat bendera offside.
Baca Juga: Victory Dairi Juara Liga 4 Sumut, Kalahkan PS Kwarta di Final
Indonesia akhirnya benar-benar menjebol gawang Yaman menit ke-15. Sepakan melengkung Zahaby Gholy di pinggir kotak penalti tak bisa dijangkau kiper lawan. Skor 1-0 untuk Indonesia,
Indonesia kemudian menggandakan keunggulan menjadi 2-0 di menit ke-25. umpan silang Gholy disambut sundulan Alberto yang tak mampu dijangkau kiper Yaman.
Tertinggal dua gol, Yaman bermain lebih agresif. Namun, skor 2-0 bertahan hingga turun minum.
Baca Juga: Pep Guardiola Bongkar Penyebab Kevin De Bruyne Cabut dari Manchester City